Berita

Pemberian Vaksin Tahap 1 kepada Pegawai BBK

Balai Besar Keramik
27 Jan 2022 16:57:42

Penulis : Administrator

Balai Besar Keramik telah melaksanakan vaksinasi Covid – 19 tahap pertama pada hari Kamis (27/5/2021). Vaksin yang digunakan adalah vaksin sinovac yang diberikan oleh petugas vaksin UPT Puskesmas Ibrahim Adjie. Vaksinasi ini dilaksanakan di Auditorium Balai Besar Keramik dari pukul 09.00 WIB – 12.00 WIB. Seluruh pegawai Balai Besar Keramik termasuk cleaning service, satpam, dan supir ikut serta dalam vaksinasi Covid – 19 ini.

Tidak hanya pegawai Balai Besar Keramik saja yang mengikuti vaksinasi Covid – 19 ini, tetapi juga diikuti oleh seluruh pegawai Balai Besar Tekstil. Masih dalam satu tempat yang sama yaitu di Auditorium Balai Besar Keramik. Namun dibedakan waktunya agar tidak terjadi kerumunan. Pemberian vaksinasi Covid – 19 kepada seluruh pegawai Balai Besar Keramik dimulai dari pukul 09.00 WIB sampai dengan pukul 10.30 WIB. Sedangkan Balai Besar Tekstil dimulai dari pukul 10.30 WIB sampai dengan 12.00 WIB.

sumber : https://www.instagram.com/irhamphotograph/

Total pegawai yang melakukan vaksinasi oleh UPT Puskesmas Ibrahim Adjie berjumlah 97 orang. Adapun jumlah sasaran vaksin (jumlah pegawai) Balai Besar Keramik berjumlah 119 orang dengan rincian sebagai berikut:

  1. PNS : 75 Orang
  2. PPNPN: 23 Orang
  3. Customer Service/Satpam/Sopir: 21 Orang

Terdapat pula pegawai yang sudah melakukan vaksin diluar Balai Besar Keramik berjumlah 6 orang dan pegawai yang ditunda proses vaksin tahap pertama tanggal 27 Mei 2021 berjumlah 16 orang.

sumber : https://www.instagram.com/irhamphotograph/

Pelaksanaan Vaksinasi Covid – 19 di Auditorium Balai Besar Keramik berlangsung lancar dan pegawai yang ikut serta didalamnya tidak mengalami gejala apapun. Dengan dilaksanakannya pemberian vaksinasi Covid – 19 ini diharapkan seluruh pegawai Balai Besar Keramik menjadi lebih terlindungi dari bahaya virus Covid – 19 serta dapat meningkatkan kinerja dalam memberikan pelayanan dan meningkatkan rasa aman bagi pelanggan yang akan mengadakan kunjungan ke Balai Besar Keramik. Vaksinasi Covid – 19 ini juga termasuk ikhtiar kita bersama dalam menangkal serta mengurangi penyebaran virus Covid – 19.